Kamis, 23 Juni 2011

⌣́PERSEDIAAN⌣́

PERSEDIAAN
Persediaan sebagai asset perusahaan memiliki peranan penting dalam operasi bisnis. Dalam pabrik , persediaan dapat terdiri dari : persediaan bahan baku,bahan pembantu,barang dan proses (WIP),barang jadi dan persediaan suku cadang. Dalam sebuah organisasi , seperti rumah sakit ,salon kecantikan,hotel,kebanyakan memiliki persediaan agar mampu memberikan pelayanan yang terbaik pada langganan. Took pengecer seperti pasar swalayan ,harus mempertahankan persediaan barang jadi agar dapat memenuhi permintaan konsumen.
Tantangan manajemen persediaan dapat berasal dari luar maupun dari dalam perusahaan. Tantangan tersebut berkaitan erat dengan tujuan diadakannya persediaan,yaitu;
  1. Memberikan pelayanan
  2. Untuk memperlancar proses produksi
  3. Untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya stockout
  4. Untuk menghadapi fluktuasi harga

Untuk mencapai pencapaian tujuan tersebut, menimbulkan konsekuensi bagi perusahaan yaitu, harus menanggung biaya maupun resiko yang berkaitan dengan keputusan persediaan . oleh karena itu,sasaran akhir dari manajemen persediaan adalah menghasilkan keputusan tingkat persediaan yang menyeimbangkan tujuan diadakannya persediaan dengan biaya yang dikeluarkan.

Sasaran akhir dari manajemen persediaan adalah untuk membuat keputusan optimum (meminimumkan biaya) dalam perubahan tingkat persediaan . untuk mempertahankan tingkat persediaan yang optimum ,diperlukan jawaban atas pertanyaan tsb.
1, Kapan melakukan pemesanan
2, Berapa jumlah yang harus dipesan dan kapan melakukan pemesanan kembali


Terdapat lima kategori biaya yang dikaitkan dengan keputusan persediaan yaitu :
  1. Biaya pemesanan (Ordering cost)
  2. Biaya penyimpanan (carrying cost)
  3. Stockout cost
  4. Biaya yang dikaitkan dengan kapasitas
  5. Biaya bahan atau barang itu sendiri

Biaya pemesanan adlah biaya yang dikaitkan dengan usaha untuk mendapatkan bahan atau barang dari luar.

Biaya penyimpanan terdiri dari;
  • Biaya modal meliputi (opportunity cost,gedung,biaya modal yang diinvestasikan)
  • Biaya simpan meliputi (biaya sewa gedung , perawatan, dan perbaikan bangunan, listrik, gaji, pajak atas persediaan,. Biaya tersebut ada yang bersifat tetap, variable, maupun semifixed atau semi variabel)
  • Biaya resiko (biaya keusangan,asuransi persediaan,biaya susut secara fisik,dan resiko kehilangan)

Biaya kekurangan persediaan terjadi apabila persediaan tidak tersedia digudang ketika dibutuhkan untuk produksi atau ketika langganan memintanya.

Biaya bahan atau barang adalah harga yang harus dibayar atas item yang dibeli. Biaya ini akan dipengaruhi besarnya discount yang diberikan oleh supplier.


Senin, 06 Juni 2011

°ºUnit linked and syariah°º

Unit linked and syariah
Polis asuransi jiwa unit linked (Investment linked) polis asuransi yang memberikan manfaat proteksi dan juga kesempatan untuk berpartisipasi secara langsung dalam pengelilaan investsiyg setiap saat nilai polis bervariasi sesuai dengan nilai aset investasi.

Karakteristik Polis Unit Linked (Asuransi jiwa unit linked)
  • Premi yang dibayarkan pemegang polis digunakan membeli unit dana bersangkutan. Bila membayar premi semakin banyak ,semakin bertambah unit yg dimiliki.
  • Harga unit diumumkan secara berkala,adanya media untuk memuat perkembangan harga unit perusahaan.
  • Di Indonesia menggunaakan 2 metodeharga unit yaitu unit tunggal dan harga jual beli.
  • Formula yang digunakaan (harga unit tunggal), Dana pemegang polis=Jumlah harga x harga unit (untuk premi tunggal perusahaaan asuransi biasanya memperhitungkan biaya penjualan,asuransi,administrasi didepan dengan memotong dari premi yg telah dibayarkan)
  • Metode ke 2menggunakaan 2 harga yaitu harga jual dan harga beli.Harga jual adl harga yg dipergunakan unit polis aat premi dibayar.Harga beli adalah harga yang dipergunakan oleh perusahaan asuransi untuk menghargai unit jikapemegang polis ingin mengambil tunai polis.
  • Elemen proteksi dapat berbentuk proteksi jiwa,cacat,proteksi kecelakaan atau asuransikesehatan
  • Pemegang polis umumnya dapat menambah danake polisna sesuai dengan jumlah minimum yang ditentukan

Jenis Dana Unit linked di Indonesia
Dana unit linked dikelola oleh manajer investasi atau ahli investasiperusahaaan
  • Dana saham adalah dana yg konsentrasi investasinya di saham yg tujuannya untuk menambah akumulasi modal pokok
  • Dana pendapatan tetap atau obligasi.diinvestasikan dlm obligasi negara , perusahaan,dan merupakan bentuk indtrumen pendapatan tetap.
  • Dana tunai,diinvestasikan dalam bentuk tunai spt(deposito bank dan SBI)
  • Dana reksadana,diinvestasikan di instrumen reksadana. Banyak perusahaan asuransi di Indonesia memanfaatkan reksadana untuk investasi.
  • Dana campuran ,suatu kumpulan aset yg biasanya terdiri dari proporsi saham yg tinggi dan proporsi pendapatan tetap yg rendah misal70% saham dan 30% obligasi.

Manfaat polis Unit linked
  • Potensi prtumbuhan investasi yg tinggi
    berguna bagi individu yg menginginkan proteksi jiwa sekaligus menginginkan pertmbuhan hasil investasi yang tinggi.
  • Likuiditas
    jika ingin mencairkan sebagian atau semua unit,dapat dengan cara menjualnya.dengan begitu polis unit linked dapat memenuhi kebutuhan pemegang polis yg menginginkan likuiditas tinggi.
  • Keahlian dan modal investasi
    pemegang polis dapat mempercayakan dananya kepada ahli investasi. Dan dapat memanfaatkan kumpulan dananya sehingga potensi akumulasi dana menjadi lebiih besar.


ASURANSI JIWA SYARIAH

Prinsip Syariah
1.Prinsip Hukum:Hukum islammempunyai tujuan ganda yaitu:Kepentingan spiritual dan kebaikan sosial. Halini mendorong kepatuhan dengan tawaran pahala dan menjamin keadilan dalam transaksi dan untuk menghindari pengayaan diri.
2.Transaksi dan kontrak
syarat penting agar suatu kontraksah menurut hukum islam
  • Kelayakan scr hukumorang yg mengadakannyayaitu memperoleh hak dan kewajiban serta kemampuan menggunakan hak untuk menunaikan kewajiban itu
  • Kelayakan pokok maslah,sbg contoh riba dilarang dlmIslam, maka tidak dapat menjadi pokok masalah sebuah kontrak
  • Persetujuan merupakan inti sebuah kontrak.persetujuan harus bebas dari kesalahn, penggambaran yg keliru,penipuan dan pemaksaan yg membuat kontrak dpt dibatalkan.

Kontrak asuransi tidak dapat sah jika mengandung:
-Gharar, faktor ketidakpastian dlm kontrak asuransi. Adanya unsur resiko,baik kualitas dan kuantitas.
-Maisir, adanya spekulasi atau judi.
-Riba, adanya praktek pengayaan diri dengan cara tidak benar
-Haram, Transaksi harus bebas dr adanya investasi dalam komoditi yang dilarang agama islam
-Bathil, Harus tebebas dari ilegal,curang dan penipuan.

Kaidah pokok Asuransi Jiwa Syariah
  • kontrak asuransi jiwa terdiri dari akad al'mudharabah untuk tujuan komersial , akad tabarru untuk segi resiko
  • Peserta dapat mengetahui komponen dana itu baik unsurtabungannya maupun unsur tabarrunya beserta akumulasinya yang harus dijelaskan perusahann secara teratur
  • portfolio investasi dana pemegang saham perusahaan maupun dana peserta menghindari dari transaksi haram misalnya riba.
  • Keuntungan yg diperoleh perusahaan dibagi antara perusahaaan dengan peserta sesuai dengan al mudharabah.

Manfaat asuransi jiwa syariah
  • Asuransi jiwa syariah dapat menjadi pilihan bagi pemeluk agama islam yang menginginkan produk yg sesuai dengan hukum Islam.
  • asuransi jiwa syariah dapat menjadi pilihan bagi bukan pemeluk agama islam yg memnadang konsep syariah adil bagi mereka